SEKILAS INFO
: - Minggu, 25-01-2026
  • 1 bulan yang lalu / Selamat menempuh Asesmen Sumatif Akhir Semester. Semoga Allah SWT memberikan kelancaran, ketenangan hati, dan pemahaman yang luas. Kerjakan dengan jujur dan penuh tanggung jawab. Barakallahu fiikum, semoga meraih nilai terbaik.
  • 1 bulan yang lalu / Selamat melaksanakan ASAS. Jadikan ujian ini sebagai kesempatan untuk menunjukkan usaha dan proses belajarmu. Tetap optimis, fokus, dan berdoa. InsyaAllah hasil terbaik akan mengikuti.
Pelaksanaan AKMI di MA Al Falaah

Purwadadi, 27 Agustus 2024

Sebanyak 24 peserta kelas XI mengikuti Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) di ruang Labolatorium Komputer, Mulai dari tanggal 27-28 Agustus 2024, peserta mengejarkan soal yang terdiri dari literasi membaca, sains, numerasi, sosial budaya dan keunggulan/si cerdik dalam tempo waktu 75 menit perliterasi.

Kepala Madrasah MA Al Falaah  Aas Badrussalam, S.Pd berharap bahwa peserta didiknya dapat mengerjakan soal AKMI dengan baik “Semoga siswa memperoleh hasil yang terbaik, saya perhatikan mereka mengerjakan soal dengan serius, teliti dan antusias,”tuturnya.

“Memang masih banyak kekurangan terutama dalam fasilitas lab komputer dan jaringan Internet, tetapi itu bukan hambatan dan kita masih berupaya agar tahun depan sarana prasarana khususnya lab akan semakin baik lagi,”tambahnya.

Pelaksaan AKMI tahun ini merupakan pertamakalinya di madrasah kami dilaksanakan dan terpilih sebagai madrasah pelaksana AKMI yang ada di kabupaken Ciamis.

Admin

Bagikan Ke :

TINGGALKAN KOMENTAR

Lokasi MA Al Falaah